2/19/2008

Tiap Mau Keluar....Cabut!!!!

Dok, saya mau tanya. Saya Karyawan swasta yang sudah menikah sekitar 8 bulan sampai sekarang ini saya dan istri belum berencana memiliki anak karena terhalang dengan biaya dsb. Kami biasa melakukan hubungan badan 1 minggu 2-3 kali. Selama ini kami tidak pernah menggunakan alat kontrasepsi atau pil dsb, metode yang biasa saya gunakan untuk mencegah kehamilan adalah menarik Mr.P saya ketika sudah terasa akan ejakulasi dari Mrs.V istri saya tanpa memerhatikan kalender (masa subur/tidak). Biasanya setelah kami melakukan tidak terjadi apa-apa, waktu kemarin malam kami melakukannya lagi tiba-tiba di ranjang kami ada cairan putih agak kental seperti handbody, dan kami tidak tau cairan apa itu. saat itu posisi saya dan istri saya sedang melakukan hubungan badan. Pertanyaan saya dengan cara menarik Mr.P dari Mrs.V benarkah bisa mencegah kehamilan?apakah air yang keluar seperti cairan bening dr Mr.P saya bisa menyebabkan hamil? Cairan apakah yang ada di ranjang kami itu donk yang berwarna putih kental seperti handbody dan apakah dapat menyebabkan kehamilan? Jika istri saya biasa dateng bulan sekitar tgl 11 dan kemarin kami melakukannya tgl 2 bulan berikutnya. dok seberapa besarkah kemungkinan istri saya dapat hamil jika kami tidak menggunakan alat kontrasepsi dengan menggunakan metode mencabut Mr.P? Adakah cara yang paling aman untuk menghindari kehamilan tanpa menggunakan alat kontrasepsi? Terima kasih!
Roy (1)

Jawaban

NO SEX UNTIL MARRIED...

Dear Roy, soal cairan putih seperti handbody yang ada di ranjang kemungkinan besar cairan keputihan ringan yang berasal dari pasangan Anda. Biasanya jika tengah mendekati masa haid, cairan vagina menjadi agak kental dan berwarna putih sepeti handbody kerana pengaruh hormon. Dan akan hilang sendirinya setelah melewati masa haid.

Pertanyaan saya dengan cara menarik Mr.P dari Mrs.V benarkah bisa mencegah kehamilan? Bisa mencegah tapi faktor resikonya tetap besar karena bisa saja Anda telat menariknya atau sudah ada cairan sperma awal yang sudah masuk kedalam Mrs.V tanpa Anda sadari.

Apakah air yang keluar seperti cairan bening dr Mr.P saya bisa menyebabkan hamil? Cairan lubrikasi bisa saja membawa sperma dan menyebabkan kehamilan. Meskipun kecil kemungkinannya tetapi bisa.

Jika istri saya biasa dateng bulan sekitar tgl 11 dan kemarin kami melakukannya tgl 2 bulan berikutnya. Dok seberapa besarkah kemungkinan istri saya dapat hamil jika kami tidak menggunakan alat kontrasepsi dengan menggunakan metode mencabut Mr.P? Kemungkinan tetap ada meskipun istri Anda tidak pada masa subur. Jika tetap menggunakan metode demikian sebaiknya digabung dengan sistem kalender. Jadi sistem cabut dilakukan saat kondisi istri Anda sedang tidak berada pada masa subur.

Adakah cara yang paling aman untuk menghindari kehamilan tanpa menggunakan alat kontrasepsi? Cara paling aman menghindari kehamilan tanpa kontrasepsi ya jangan melakukan hubungan seksual (sorry bercanda). Ya seperti sudah saya sebutkan diatas kalo tetap ingin menggunakan sistem cabut ya sebaiknya digabung dengan sistem kalender. Atau sebaiknya gunakan saja alat kontrasepsi yang mudah yaitu kondom atau pil. Itu akan lebih baik. Daripada Anda dikejar-kejar rasa takut akibat hubungan intim yang kalian lakukan.

No comments: